Thanks God.... Semua style yang saya suka diprediksi kembali di tahun 2008. Trend fashion 2008 sangat wearable, dalam arti apa yang di catwalk pada waktu show bisa dipakai sehari-hari dan sangat layak pakai oleh semua orang. Tampaknya baju-baju kita yang dari tahun 90an (sudah cukup lama disimpan di dalam lemari bukan???....) boleh dikeluarkan lagi dari dalam lemari. Beberapa item dari tahun 2007 masih ok di pakai... tapi yang sudah last season.... lipat dulu donk....
Untuk disimpan di lemari...................
1. Celana Jeans Hipster
2. Celana Cargo
3. Legging
4. Rok Balon
5. Dress yang gembung dibagian bawah
6. Tank top polos
7. Ikat pinggang yang lebar atau obi jepang.
Yang masih ok dipakai..................
1. Batik, baik dress, baby doll atau kemeja yang edgy.
2. Mini Dress, terutama yang berwarna-warni dan tidak berbahan kaku.
3. Ikat pinggang rantai yang ada gantungan mainannya (charm chain belt).
4. Blus berlengan gembung.
What's In?
Warna 2008: Hijau muda dan Kuning muda
Fashion alert... hati-hati tidak semua kulit orang Indonesia cocok dengan warna kuning, sebab orang berkulit gelap bisa terlihat lebih gadel/kusam dengan warna kuning terang...
Fashion
Setelah bertahun-tahun hilang dari peredaran di perkantoran-perkantoran elit, nampaknya baju kantor berupa setelan suit (blazer/lightjacket + camisole + mini skirt/pantalon) yang keren akan hip lagi... Hanya saja jacketnya akan terlihat lebih pendek, ringan dan bersiluet feminin dan pantalon/mini skirt nya terlihat lebar dan melayang.....
Rok A line selutut yang terlihat sangat feminin dan Rok pensil/ Pencil skirt selutut atau sedikit lebih pendek (punya efek melangsingkan) akan mendominasi trend 2008.
Blus akan sedikit terbuka dibagian bahu, bisa sabrina atau model kemben/bustier,
Shoes
Girls...Attention please....: Glamour shoes is back....
High heels sling back shoes, sepatu sendal tumit tinggi yang sangat feminin dan mewah dengan kombinasi batu-batuan dalam warna yang terang....
atau......
Balerina two toned flat shoes, sepatu trepes dua warna ala chanel akan keluar lagi... sangat cantik terutama jika warna cream/ beige (untuk efek melangsingkan tungkai kaki), dengan hitam untuk membuat telapak kaki terlihat lebih kecil.
Bag
Akan ada dua ukuran yang sangat ekstrim (walaupun semuanya akan terlihat sangat feminin), oversized tote bag.... dengan small hand bag... Tas dengan jahitan tindis dengan pegangan rantai ala Chanel atau dengan mainan gantungan ala Dior akan keluar lagi...
Tas selempang/slingback bag akan sangat trend tahun 2008 (lihat Celine, Chanel, Prada), bahkan tas pesta pun (Clutch pemakaiannya akan diselempangkan)....
Asesories
Akan berukuran besar, bertumpuk-tumpuk dan harus glamor. Gelang emas besar yang ada kepala domba atau kepala kambing, gelang-gelang emas ala India, leonting besar, anting chandeliers.....
Ok... Girls.... siapkan ruangan di lemari mu... untuk barang-barang yang bakal trend sebentar lagi....
Happy Shopping......
Ok... Girls.... siapkan ruangan di lemari mu... untuk barang-barang yang bakal trend sebentar lagi....
Happy Shopping......
MyBlogLog ClickTagging
2 Clicks Today (updated hourly)